TANGGERANG, | Dewan Pimpinan Pusat (GMPRI) Bersama Polri Presisi dan Pererat Silaturahmi Terhadap masyarakat dan kepedulian sosial dengan menggelar bakti sosial bagikan sembako kepada warga Perum Bukit Tigaraksa, Sabtu (01/03/2025).
Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Raja Agung Nusantara, M.Pd.M.M Selaku Ketua umum Gerakan Mahasiswa dan Pemuda Republik Indonesia (GMPRI) ini bukan hanya sekadar aksi berbagi Sembako, tetapi juga wujud nyata dari komitmen Polri Presisi untuk mendekatkan diri kepada masyarakat dan mewujudkan Polri yang Presisi (Prediktif, Responsibilitas, dan Transparansi Berkeadilan).
Sejak pukul 12.00 WIB, Polri Presisi yang mana diwakili oleh GMPRI beserta Pengurus dari DPP GMPRI, bahu-membahu bersama pengurus Rt dan warga sekitar Sudah berkumpul dikantor DPP GMPRI Suasana kerja bakti Sosial berlangsung hangat dan penuh kekeluargaan, mencerminkan sinergi positif antara Polri Presisi,bersama GMPRI dan masyarakat.
Sebagai bentuk apresiasi atas Sportnya dari Gerakan Mahasiswa dan Pemuda Republik Indonesia (GMPRI)dalam menjaga kebersihan dan keamanan lingkungan dalam suasana bulan suci ramadhan ini dan membersihkan tempat ibadah, Polri Presisi dan GMPRI juga menyerahkan paket sembako. Hal ini menunjukkan Kepedulian kepada masyarakat disekitarnya, dalam kehidupan bermasyarakat.
Kegiatan ini bukan hanya bermanfaat dalam menjaga ke amanan dibulan suci ramadhan ini tetapi juga mempererat hubungan antara Polri bersama Gmpri dan masyarakat. Hal ini sejalan dengan program Polri untuk hadir di tengah masyarakat, tidak hanya dalam penegakan hukum, tetapi juga dalam aksi nyata yang bermanfaat bagi lingkungan sekitar.
Apresiasi positif datang dari warga sekitar. Mereka merasa terhormat dan senang atas perhatian yang diberikan oleh Polri Presisi bersama DPP GMPRI Harapannya, kegiatan positif seperti ini dapat terus berlanjut, memperkuat sinergi dalam menciptakan lingkungan yang bersih, aman, dan kondusif.
Kegiatan bakti sosial yang berlangsung hingga pukul 14.00 WIB ini ditutup dengan doa bersama, menguatkan harapan agar kebersamaan dan kerja sama antara Polri dan GMPRI ,masyarakat Perum Bukit Tigaraksa terus terjalin erat di masa mendatang.
(Apriansyah)